Wednesday, May 16, 2007

Masa Kecil


Selama berlibur di Kabupaten Soppeng itu, teringat kembali semua kenangan masa kecil semasa aku belum sekolah. Aku ingat saat pagi hari, saya sering duduk di tangga rumah menyaksikan anak-anak sekolah berbondong-bondong lewat di depan rumah, dengan memakai seragam sekolah. Suara mereka riuh sekali dengan riang mereka kadang-kadang bernyanyi lagu "Bendera Merah Putih", sampai-sampai aku jadi hafal dengan lagu itu.

Tatkala aku melihat mereka, kadang-kadang saya bertanya pada Mama,"Kapan dong saya sekolah seperti mereka ?"
Mama bilang,"Nanti kalau kamu sudah besar."
"Tapi sekarang khan saya sudah besar,Ma."
"Belum," kata Mama "kamu belum bisa sekolah, kalau belum bisa memegang telinga kirimu dengan tangan kanan, lewat di atas kepala. Kalau sudah bisa, baru boleh sekolah."
"Tapi kapan itu,Ma?" tanya ku lagi.
"Yah, tidak lama lagi, sabar saja." kata Mama.

Lalu Mama menjahitkan aku selembar bendera dengan dua warna, "Merah dan putih". kemudian aku diajari menyanyikan lagu "Bendera Merah Putih." Dan dengan cepat aku bisa menghafal lagu itu dengan baik.

Setiap hari aku bermain dengan bendera buatan Mama. Aku ikatkan pada sebatang ranting bambu, lalu aku tancapkan ke tanah dan berdiri tegak di sampin bendera itu sambil menyanyikan lagu Bendera Merah Putih. Selain itu , mama juga mengajari aku lagu yang lain, seperti halo-halo Bandung, Garuda Pancasila, Dari Sabang sampai Merauke. Bapak juga menjari saya lagu Satu Nusa Satu Bangsa, Pelangi-pelangi, dll. Bapak juga mengajari saya berhitung dan membaca, sehingga sebelum aku masuk sekolah dasar, aku sudah bisa menulis, membaca dan berhitung.

Saat itu Bapak tidak lagi mengajar sebagai honorer di madrasah, tetapi dia hanya memusatkan pikiran pada kegiatan berdagangnya, sambil menunggu terbitnya SK pengangkatannya sebagai guru. Bila dulu, Mama sering ikut menemani Bapak berdagang, saat itu saya melihat Bapak sering berangkat sendiri. Mama lebih memiliki banyak waktu bersama saya di rumah.

No comments: